Monitoring Kegiatan Silaturahmi Ramzi, Bakal Calon Bupati Cianjur, di Rumah Ajat Sudrajat Desa Kamurang

    Monitoring Kegiatan Silaturahmi Ramzi, Bakal Calon Bupati Cianjur, di Rumah Ajat Sudrajat Desa Kamurang

    Polres Cianjur -  Pada Sabtu, 21 September 2024, Ramzi, bakal calon Bupati Cianjur, melakukan silaturahmi ke rumah Ajat Sudrajat, salah satu tokoh masyarakat di Kampung Gandasoli, Desa Kamurang, Kecamatan Cikalongkulon. Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk mantan kepala desa se-Kecamatan Cikalongkulon, warga masyarakat setempat, PKD, tim sukses Ramzi, serta anggota FKPPI (Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri).

    Kegiatan silaturahmi ini menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara Ramzi dan masyarakat, sekaligus memberikan kesempatan bagi Ramzi untuk menyampaikan visi dan misinya sebagai bakal calon Bupati Cianjur. Dalam pertemuan tersebut, suasana berjalan hangat dengan antusiasme warga yang tinggi dalam mendukung Ramzi.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Cikalongkulon, AKP Arip Titim Firmanto, S.H., memantau kegiatan tersebut guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif. "Kami hadir untuk memastikan seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan aman, serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan, " ujar Kapolsek.

    "Kegiatan ini penting untuk memperkuat hubungan antara calon pemimpin dan masyarakat. Kami juga melakukan pengamanan untuk memastikan acara berlangsung dengan tertib dan aman, " ujar AKP Arip Titim Firmanto, S.H., Kapolsek Cikalongkulon, yang turut memantau jalannya kegiatan.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Disandera KKB 1,5 Tahun, Pilot Susi Air...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Pagelaran Laksanakan Patroli Dialogis...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha
    Ketum FM Anti Golput Abu Bakar MBS Serukan Coblos Sekali dan Jangan Golput di Pilkada 2024
    Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Jelang Pencoblosan, Kapolda Jabar Berikan Arahan

    Ikuti Kami